Kronologi Recall Suzuki Jimny Versi Konsumen
Salah satu pemilik Suzuki Jimny di Indonesia, Julian Johan, telah mengungkap bahwa SUV yang dijual terbatas ini ditarik kembali (recall) oleh Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk mendapatkan perbaikan terkait kabel-kabel di pintu.
Julian yang kerap dipanggil Jeje mengungkap ia mendapat informasi recall pertama kali 19-20 Agustus dari anggota komunitas Jimny. Para pemilik Jimny itu disebut tahu recall setelah dihubungi pihak dealer Suzuki.
Jeje merupakan pemilik Jimny yang tidak dibeli dari dealer resmi Suzuki. Ia mendapatkan unit setelah membelinya dari dealer mobil bekas.
"Tapi saya itu kan tidak beli di dealer resmi, saya beli di showroom mobil bekas di Jakarta. Jadi tidak dapat informasinya secara langsung dari dealer," ungkap Jeje saat dihubungi, Senin (20/8).
Dia juga mengatakan tak tau mengapa informasi recall Jimny tidak dilakukan secara luas, dalam artian diumumkan melalui media atau jejaring lainnya. Ia menduga hal tersebut lantaran konsumen Jimny yang masih sedikit.
"Ya mungkin karena ini sedikit, jadi langsung ke konsumen. Beda kalau Ertiga, mungkin langsung secara besar pengumumannya," kata dia.
Beberapa hari setelah mendapat informasi, Jeje langsung menghubungi dealer Suzuki terdekat untuk memastikan kabar tersebut. Ia pun dipersilahkan mendapatkan layanan recall dengan penggantian komponen yang bermasalah.
Menurut Jeje, Jimny yang terlibat recall unit produksi 2019-2020.
"Tapi semua pemilik bisa recall asal ngontak langsung ke dealer meski mereka tidak dikontak langsung karena mungkin seperti saya, tidak beli di dealer resmi. Jadi nanti tinggal janjian aja saat kita hubungi," kata dia.
Ia menambahkan recall ini terkait wiring pada pintu kanan dan kiri mobil. Beberapa kendala yang kerap dikeluhkan pengguna dikatakan seputar pada pintu, misalnya power window bermasalah, pintu tidak bisa terkunci, bahkan tersetrum listrik statis.
"Tapi saya pribadi sempet pertama kena listrik statis dari pintu. Nah kabel pintu yang baru ini dan diganti diameternya lebih besar, jadi secara teknis grounding-nya bagus buat tahanan listrik," ungkap Julian.
Sejauh ini SIS belum menyatakan resmi recall Jimny, namun hal ini dikonfirmasi telah dibicarakan di internal perusahaan.
"Secara internal memang ada informasinya," kata Head of 4W Brand Development & Marketing Research SIS Harold Donnel ketika dihubungi.
(ryh/fea)[Gambas:Video CNN]
0 Response to "Kronologi Recall Suzuki Jimny Versi Konsumen"
Post a Comment