Persikabo Menang Telak Atas Barito Putera Modal Bagus untuk Kalahkan Persib Bandung

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG  - Persikabo 1973 memiliki modal yang bagus untuk menghadapi Persib Bandung pada pertandingan pekan kelima Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Senin (27/9/2021).

Pasalnya, tim berjuluk Laskar Padjajaran tersebut baru saja mendapat kemenangan perdana di kompetisi musim ini usai mengalahkan Barito Putera dengan skor telak, 3-0.

Pemain Persikabo, Gilang Ginarsa menyebut kemenangan atas Barito Putera pekan lalu menjadi tambahan motivasi untuk bisa menaklukan Maung Bandung.

Baca juga: Tak Ada Ezra Walian dan Castillion, Ini Daftar 21 Pemain Persib yang Diboyong untuk Hadapi Persikabo

"Apalagi besok kami tahu Persib Bandung yang notabenenya tim besar dan dihuni oleh pemain bintang juga, jadi saya rasa tim punya motivasi lebih untuk bisa maksimal di pertandinngan tersebut," ujar Gilang dalam sesi jumpa pers virtual, Minggu (26/9).

Sejauh ini, striker yang dimiliki Persib Bandung memang belum mencetak satu pun gol.

Ezra Walian, Geoffrey Castillion, dan Wander Luiz masih belum membuka keran gol hingga pekan keempat.

Baca juga: Singgung Soal Hinaan dan Tuntutan Bobotoh ke Persib Bandung, Supardi Nasir: Jadikan Motivasi

Namun hal itu tidak membuat pemain berposisi bek sayap ini menjadi lengah.

Baginya, striker Persib tetap berbahaya apabila tak mendapat pengawalan yang ketat.

"Ya kemarin di pertandingan terakhir, kami sudah persiapkan cara mengantisipasi gimana serangan Persib nanti dan kami tahu striker Persib memiliki postur yang tinggi besar, dan juga di sayap-sayapnya juga. Jadi kami juga ada latihan antisipasi di latihan buat pertandingan Persib besok," ucapnya.

0 Response to "Persikabo Menang Telak Atas Barito Putera Modal Bagus untuk Kalahkan Persib Bandung"

Post a Comment