Cuma Bulan Ini Cicilan Pajero Sport Tanpa Bunga dan DP Ringan

VIVA â€" Demi meningkatkan penjualan atau menarik perhatian konsumen, promo dan diskon masih menjadi cara jitu bagi produsen mobil. Setiap bulan ada berbagai penawaran menarik untuk mempermudah proses pembelian.

Seperti yang diterapkan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Distributor mobil berlogo tiga berlian itu menawarkan promo menarik setiap bulan, salah satunya untuk pembelian Pajero Sport baru.

Mitsubishi New Pajero Sport Mitsubishi New Pajero Sport

Mitsubishi Pajero Sport baru yang resmi diluncurkan, Februari 2021 itu dilego mulai dari Rp517,800 juta untuk tipe Exceed 4x2 matik, sampai Rp748,700 juta tipe Dakar Ultimate berpenggerak empat roda atau 4x4 transmisi matik.

Sport Utility Vehicle atau SUV pesaing Toyota Fortuner itu diganjar promo di Oktober 2021. Khusus pembelian kredit melalui lising PT Dipo Star Finance mendapatkan DP (Down Payment) ringan mulai 15 persen dari harga mobil.

Bukan hanya itu, jika tenor atau jangka waktu kredit hanya satu tahun tidak ada bunga yang dibebani, artinya konsumen seutuhnya membayar cicilan sesuai harga mobil, dan asuransi yang tercover dalam waktu 12 bulan tersebut.

Pembeli Pajero Sport juga tidak perlu memikirkan biaya perawatan. Pasalnya sudah mendapatkan paket Smart Silver yang di dalamnya meliputi pergantian suku cadang, dan jasa servis gratis selama empat tahun atau 50 ribu kilometer.

Related Posts

0 Response to "Cuma Bulan Ini Cicilan Pajero Sport Tanpa Bunga dan DP Ringan"

Post a Comment