Muktamar NU di Lampung Panitia Batasi Peserta Separuh Jumlah Normal

Kamis, 11 November 2021 - 21:46 WIB

VIVA â€" Perhelatan muktamar Nahdlatul Ulama (NU) ke-34 akan berlangsung di Pondok Pesantren Darusaadah Lampung Tengah, Provinsi Lampung pada 23-25 Desember 2021. Muktamar kali ini akan mengangkat teman 100 tahun NU: Kemandirian dalam Berkhidmat untuk Membangun Peradaban Dunia. 

Ketua Steering Committee (SC), Mohamad Nuh menjelaskan, tema dipakai karena ada alasannya. "Karena NU ini memasuki 100 tahun. Oleh karena itu ada gagasan gagasan terobosan yang kita harapkan muncul nanti di dalam Muktamar," kata Nuh dalam konpres virtual di Jakarta, Kamis, 11 November 2021. 

Dia mengatakan, ada beberapa hal menarik yang akan jadi perhatian dalam muktamar kali ini. Menurutnya, dengan bonus demografi yang dimiliki Indonesia dengan puncaknya pada 2030-2040 akan banyak anak muda produktif. 

"Itu sebagian besar anak anak Nahdliyin yang tidak perlu dipertanyakan ke Indonesiannya, yang tidak perlu dipertanyakan kecintaannya kepada Indonesia," jelas Nuh.

Ketua Steering Committee (SC) Muktamar NU ke-34, Mohammad Nuh. Ketua Steering Committee (SC) Muktamar NU ke-34, Mohammad Nuh.  

Nuh mengingatkan jangan lalai dalam mengelola usia produktif yang jumlahnya besar tersebut. "Karena kalau lalai bukan bonus demografi tapi bencana demografi. Itu yang harus menjadi perhatian khusus PBNU ke depan," lanjutnya. 

Pun, ia menambahkan pentingnya mengelola NU ke depan harus memanfaatkan perkembangan teknologi digital. Sebab, teknologi digital tidak sama dengan teknologi lain. 

Related Posts

0 Response to "Muktamar NU di Lampung Panitia Batasi Peserta Separuh Jumlah Normal"

Post a Comment